Resep Membuat Bikang Ambon
Bahan biang Bikang ambon :
tepung terigu dengan protein sedang 100g
air kelapa 200ml
Ragi instant secukupnya
Bahan bikang ambon:
tepung sagu 300g
16 btr kuning telur
400 gram gula pasir
garam dan vanili 1 sdt
600 ml santan kental
Cara membuat bikang ambon :
- Aduk tepung terigu, air kelapa dan ragi jadi satu sampai rata. Sisihkan, Biarkan selama 15 menit.
- Ambil Kuning Telur, gula pasir, garam dan vanilli aduk rata jadi satu kemudian masukkan bahan biang bikang serta tepung sagu. aduk rata kembali lalu tuangkan santan sedikit demi sedikit hingga santan habis dan tercampur rata. biarkan selama 2 jam.
- Tuangkan adonan bikang kedalam cetakan bikang atau cetakan oval jangan lupa olesi dengan minyak pada permukaanya.
- Masukan bikang kedalam oven panas hingga matang. Buka pintunya sedikit untuk memberi celah agar tidak bantat.
Demikian cara membuat bikang ambon yang sederhana. Selamat mencobanya dirumah, semoga resep ini bermanfaat.
0 komentar:
Posting Komentar